ADENGO

by - 4:36 PM

HERBISIDA
ADENGO 315 SC
Bahan aktif : Isoksaflutol 225g/l, thiencarbazone-methyl 90g/l



Herbisida sistemik dan kontak, pra tumbuh dan purna tumbuh berbentuk pekatan suspensi berwarna putih kekuningan, digunakan untuk mengendalikan gulma pada pertanaman jagung.

Manfaat Produk
Herbisida selektif awal gulma tumbuh yang dapat mengendalikan gulma daun sempit dan daun lebar pada lahan jagung. Bekerja dengan mematikan jaringan meristem (titik tumbuh) dan merusak klorofil gulma sehingga gulma menjadi pucat, pertumbuhan terhambat, mengering dan akhirnya mati.

Keunggulan Produk
Praktis tidak perlu dicampur herbisida lain. Efektif mengendalikan gulma. Pengendalian lebih lama.

Petunjuk Penggunaan

TANAMAN
SASARAN
DOSIS FORMULASI
CARA DAN WAKTU PENGGUNAAN
Jagung
Gulma Berdaun Sempit :
Lulangan
Cakar Ayam
Genjoran
Tuton
300 ml/ha
Lahan dalam keadaan lembab
Gulma 1-4 daun, usia 3-10 HST (Hari Setelah Tanam)

Gulma Berdaun Lebar :
Bayam duri
Krokot
Kentangan

Tidak dianjurkan digunakan pada jagung manis
Tidak dianjurkan pada tanaman porus (Kandungan pasir lebih dari 70%)

Wilayah : Nasional

PT.BAYER Indonesia